Kamis, 28 Juni 2012

Bando dari Kain Flanel

Bando ini dibuatnya sudah lamaaaa..... sekali, kalau gak salah waktu aku kelas 1. Waktu itu, sahabatku Rissa, minta tolong dibuatkan sesuatu dari kain flanel. Aku punya ide membuatkan bando soalnya Rissa suka mendandani rambutnya. Karena belum mahir berkreasi, aku minta bantuan Mama. Bahannya adalah bando polos (aku beli di warung dekat rumah, harganya seribu), kain flanel, pita dan lem. Caranya, potong kain flanel secukupnya (untuk menutupi bando) dan dijahit lalu masukkan bando ke dalamnya. Lilit dengan pita kecil, supaya tidak lepas direkatkan pakai lem. Atasnya aku hias dengan kain flanel yang dibentuk daun dan hati. Mama membuat 2 bando, satu untukku dan satu lagi untuk Rissa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar